Cara Menjaga Kesehatan Di Era Pandemi
Cara Menjaga Kesehatan Di Era Pandemi - Pandemi Corona seakan tidak bisa terprediksi kapan akan
berakhirnya. Beberapa himbauan mengenai kesehatan masyarakat sudah diedarkan.
Sebagai penduduk yang baik, Anda harus mematuhi peraturan tersebut yang bertujuan
menjaga kesehatan masing-masing. Bagaimanakah tips menjaga kega kesehatan dalam
situasi pandemi Corona? Berikut penjelasannya :
Rajin Mencuci Tangan
Menurut penelitian, Virus Corona ini penyebarannya sangat cepat melalui
sentuhan. Jika Anda harus tetap beraktivitas seperti bekerja, maka Anda harus
rajin mencuci tangan. Anda bisa membawa handsanitizer kemanapun pergi. Ini
bertujuan untuk mematikan kehidupan virus yang mungkin menempel pada tangan
Anda.
Mengatur Pola Olahraga
Menjaga Kesehatan di era Pandemi dapat
dilakukan dengan rajin berolahraga. Anda tidak harus berlari kesana-kemari
untuk sehat. Lakukan olahraga yang sesuai dengan situasi saat ini. Anda bisa
melakukan yoga atau semacamnya. Hal yang paling penting adalah diri Anda tidak
selalu diam dan setidaknya mengeluarkan keringat dalam setiap harinya.
Mengkonsumsi Makanan Bergizi
Selanjutnya, aturlah pola makan keseharian Anda. Cukupkan
karbohidrat, protein, vitamin, dan mineral. Dengan mengkonsumsi makanan yang
bergizi akan membuat kekebalan tubuh semakin kuat. Dengan begitu, virus atau
bakteri apapun tidak akan mudah untuk menyebarkan penyakit. Hindari makanan
cepat saji yang terlalu sering. Masaklah sendiri dengan bahan-bahan yang segar
dan sehat.
Menjaga Kontak Dekat dengan Orang Lain
Dengan mencegah kontak dengan orang lain maka berarti Anda patuh
akan peraturan. Hindari tempat keramaian dan kerumunan banyak orang. Anda tidak
pernah mengetahui apa saja yang orang lain bawa. Bisa saja virus yang menempel
pada diri mereka akan menyebar kepada Anda. Jika kekebalan tubuh Anda tidak
baik, maka tentu saja virus tersebut akan mudah menguasai tubuh Anda. Lakukan
kontak seperti pemberian batasan hingga 1 meter jika perlu.
Rajin Meminum Vitamin
Jika Anda adalah orang yang rutin mengkonsumsi vitamin maka dapat
dipastikan penyakit tidak akan mudah menyerang. Konsultasilah dengan dokter
bila perlu untuk mengetahui vitamin apa yang Anda butuhkan. Anda harus bisa
memilah mana obat vitamin yang benar-benar baik atas anjuran dokter atau
sebaliknya. Jangan asal mengkonsumsi vitamin karena bisa saja sistem tubuh Anda
tidak bisa menerima hal tersebut. Perhatikan hal ini sebagai tips menjaga
kesehatan di era pandemi.
Ganti Pakaian Setelah Beraktivitas
Kegiatan setiap orang memang berbeda-beda. Jika Anda terdesak
keluar untuk bekerja maka perhatikan semua yang harus Anda penuhi. Setelah Anda
pulang dari bekerja, alangkah baiknya langsung mandi dan cuci langsung pakaian
yang sudah digunakan. Hal ini agar mengantisipasi virus yang mungkin bisa
menyerang Anda dan keluarga.
Selalu Berpikiran Positif
Tahukah Anda jika salah satu cara menjaga kesehatan di era
pandemi adalah dengan berpikir positif? Pikiran memang bisa mempengaruhi
kesehatan tubuh. Jangan takut berlebihan akan adanya virus Corona. Lebih baik
jika Anda biasa saja namun tetap berantisipasi untuk mencegahnya. Pikirkan
hal-hal positif yang bisa membuat Anda senang dan ceria. Dengan begitu,
kekebalan tubuh dan jiwa Anda akan merasa sehat dan tentunya penyakit tidak
akan mudah menyerang ke dalam tubuh.
Itulah penjelasan mengenai beberapa cara atau tips menjaga
kesehatan di era pandemi. Anda harus memulai penjagaan untuk diri Anda
sendiri. Jika Anda sudah berhasil menjaga diri sendiri maka hal ini bisa
memberikan efek baik pada lingkungan. Ciptakan lingkungan dalam keluarga yang
bersih dan sehat. Selalu antisipasi dan konsumsi makanan yang sehat. Dengan
beberapa cara tersebut, maka dapat dipastikan jika Anda terhindar dari serangan
Virus Corona ini.
Baca Juga :